Tariharun07.blogspot.co.id - Lonceng Cinta Episode 34 (Tayang Sabtu , 08 Oktober 2016)
Sinopsis Lonceng Cinta ANTV Episode 34 Tayang Sabtu , 08 Oktober 2016 -Abhi terkejut melihat Indu dan langsung bersikap manis pada Pragya. Tanu sedang mencoba melihat wajah Abhi dan akan berbuka puasa tapi dia malah mendapat wajah lelaki tua pada pengayaknya, istri lelaki itu lalu memarahi suaminya.
Baca : Daftar Sinopsis Lonceng Cinta Episode 1 - 100
Abhi kembali menghampiri Pragya dan hendak mengganggunya tapi Abhi melihat Daadi dan mengurungkan niatnya. Dia berpikir untuk mengganggu Pragya dengan rencana lain. Abhi mencegah Pragya minum dan meminum minuman Pragya hingga habis. Daadi menghampirinya dan mengatakan mengapa Abhi tidak memberikan minum pada Pragya. Abhi berkata bahwa gelas minuman Pragya sudah kosong. Daadi lalu memanggil Indu dan memintanya mengisi gelas Pragya. Abhi tidak mau memberikan minum pada Pragya dan pergi dengan beralasan menemui seseorang.
Pragya lalu merasa pusing dan pingsan, Abhi menangkapnya dan meminta air untuk menyadarkan Pragya. Abhi memercikkan air ke muka Pragya dan kemudian memberinya minum memakai tangannya sendiri dan secara tidak langsung dia telah membuat Pragya berbuka puasa. Daadi senang melihatnya. Daadi pun bersyukur bahwa Pragya telah menyelesaikan puasa Karvachauth pertamanya dan Abhi terkejut saat menyadarinya. Semua orang bertepuk tangan dan Pragya tersenyum bahagia. Abhi pun terpaksa pura2 tersenyum sementara Tanu merasa marah dan bergegas pergi.
Tanu berjalan sendiri dan merasa kesal. Lalu dia melihat Daadi mengatakan pada Abhi agar memberikan Halwa pada Pragya. Setelah berbicara, Daadi dan Abhi berlalu, lalu Pragya melihat sesuatu.
Tanu pergi ke meja makan sambil membawa sebotol bubuk cabai dan saat akan menuangkannya pada Halwa, Pragya mencegahnya dan menegurnya. Tanu hanya bisa terdiam karena tertangkap basah. Tapi karena Pragya terus mengomel, Tanu pun angkat bicara dan menghina Pragya tapi Pragya membalas ucapan Tanu dengan tak kalah menohoknya. Tanu pun kesal dan beranjak pergi.
Sinopsis Lonceng Cinta ANTV Episode 34 Tayang Sabtu , 08 Oktober 2016
Abhi sedang berpikir karena Pragya dia bisa saja putus dengan Tanu. Abhi pun mulai mencari Tanu, Abhi berpapasan dengan Aaliya dan menanyakan keberadaan Tanu, lalu muncul Pragya dan Abhi menyalahkannya. Daadi juga tiba2 datang bersama kedua sepupunya dan mengatakan agar Abhi menyuapi Pragya dengan Halwa. Setelah itu mereka bersama2 ke kamar Abhi dan meminta Abhi menyuapi Pragya. Abhi pun terpaksa melakukannya
Tanu hendak masuk mobil dan dia kembali teringat hinaan Pragya tadi. Dia
menatap dashboard mobilnya dan teringat saat Abhi meletakkan minuman di
sana. Tanu pun langsung menenggaknya sambil mengingat kembali semua
ucapan Pragya. Dia lalu pergi mengemudikan mobilnya.
Pagi
harinya, Tanu tiba di lokasi syuting, dia merasa lelah. Salah satu kru
memberinya skrip dialog dan menjelaskan sesuatu. Lalu syuting iklan
detergen pun dimulai. Tanu melihat lawan mainnya seperti Pragya dan Tanu
langsung menamparnya karena kesal. Produser memarahinya dan
mengajaknya berbicara. Tanu pun meminta maaf. Produser berkata bahwa
dirinya memberi Tanunkontrak karena Tanu adalah kekasih Abhi tapi kini
Abhi telah menikah dan kini nama istri Abhi muncul disetiap berita
bersama Abhi. Sang Produser pun membatalkan semua kontrak Tanu dan
berkata akan menggantinya dengan Pragya karena Pragya istri seorang
bintang sekarang. Tanu terkejut mendengarnya. Usai berbicara, semua
orang pun meninggalkan Tanu.
Daadi mendatangi Pragya yang sedang
melipat baju. Daadi mengatakan agar Pragya tidak mengambil hati sikap
buruk Abhi. Tak lama kemudian Daadi keluar kamar dan berpapasan dengan
Abhi, Daadi mengatakan jika Pragya berkata padanya bahwa Abhi sangat
peduli pada Pragya.
Pagi harinya, Aaliya mendatangi kamar Tanu
dan terkejut melihat kondisi Tanu yang terpuruk. Tanu menangis dan
bercerita pada Aaliya tentang Pragya yangb telah merebut segalanya
darinya. Aaliya terkejut lalu berusaha menenangkannya.
Daadi
memberikan hadiah yang begitu banyak pada Pragya. Pragya bertanya
mengapa Daadi memberinya begitu banyak hadiah dan berkata hanya akan
membawa 1 hadiah saja untuk rumah ibunya. Abhi muncul dan Daadi
memintanya mengantar Pragya ke rumah ibunya. Abhi pun menghampiri Pragya
dan mengatakan jika dirinya akan mengantar Pragya dan meminta Pragya
memilih mobil yang mana yang dia sukai untuk mengantarnya. Lalu saat
Abhi akan pergi, dia berpapasan dengan Aaliya yang menceritakan kondisi
kontrak Tanu. Aaliya meminta Abhi pergi menemui Tanu dan menenangkannya.
Pragya
menunggu di dalam mobil dan tiba2 melihat Abhi melintas pergi dengan
mobil lain. Pragya turun dari mobil dan menelpon Abhi. Abhi mengatakan
bahwa dirinya ada beberapa pekerjaan dan memnyuruh Pragya pergi bersama
sopir.
Abhi tiba di kamar Tanu dan terkejut melihatnya. Dia
mengajaknya berbicara. Tiba2 Tanu mengatakan sesuatu yang membuat Abhi
terkejut karena Tanu mengajaknya menikah.
Baca : Daftar Sinopsis Lonceng Cinta Episode 1 - 100
Pragya
tiba dirumah ibunya. Mereka semua lalu memperbincangkan tentang puasa
Kaurvachauth. Sementara Abhi masih terkejut dengan permintaan Tanu. Tanu
berkata setelah melihat semua ritual, kini dirinya ingin menikah dengan
Abhi. Abhi berkata bahwa Tanu bisa kehilangan karirnya sebagai
supermodel jika dirinya menikah. Tanu menjawab bahwa dirinya tidak ingin
lagi menjadi supermodel dan akan meninggalkan semuanya untuk menjadi
istrinya. Tanu ingin dunia tahu bahwa dirinya adalah istri Abhi. Tanu
lalu memeluk Abhi dengan erat.
Sarla membawa Pragya ke kamarnya
dan masih berbicara mengenai Kaurvachauth. Sementara Tanu masih memeluk
Abhi dan menangis. Tanu berusaha memberi penjelasan pada Abhi. Lalu
Daadi menelponnya dan Daadi menyangka jika Abhi sudah berada dirumah
Sarla. Daadi ingin berbicara dengan Sarla tapi Abhi berkata bahwa Sarla
sedang didapur. Tanu lalu bersuara dan Daadi sedikit curiga dan
bertanya. Abhi menjawab jika tadi adalah suara Purvi.
Sarla masih
merasa bahagia mendengar cerita Pragya, Bulbul melintas dan mendengar
semuanya. Sarla lalu keluar kamar dan Bulbul menghampiri Pragya. Bulbul
bertanya bagaimana bisa Pragya mencintai Abhi sedangkan dia tahu jika
Abhi mencintai wanita lain. Pragya berusaha menjelaskan pada Bulbul dan
berkata bahwa selama dirinya masih hidup, dia hanya akan mencintai Abhi.
Abhi
berpamitan pada Tanu tapi Tanu mencegahnya untuk pergi. Abhi mengatakan
bahwa dirinya harus segera pergi ke rumah Sarla karena neneknya ingin
berbicara dengan ibu mertuanya. Abhi lantas beranjak pergi.
Daaljeet
mengobrol bersama Sarla dan Pragya. Tiba2 Abhi sudah berada di depan
pagar rumah Pragya. Abhi teringat semua ucapan Tanu tadi. Purvi yang
baru saja datang langsung menyeret Abhi masuk ke dalam rumah. Sarla
menyuruh pragya membuat minuman untuk Abhi. Sarla lalu berbicara pada
Abhi dengan panjang lebar dan Abhi sedikit emosional mendengarnya.
Abhi
lalu pergi ke kamar mandi dan berpikir disana tentang ucapan ibu
mertuanya tadi. Pragya mendatanginya dan menggedor pintu. Abhi lalu
berkata bahwa tidak ada air dikamar mandi sedangkan dirinya sudah
mencuci muka memakai sabun. Pragya membawakan air untuk Abhi. Lalu Abhi
membasuh mukanya dan mencari handuk, dia meraba2 selendang Pragya dan
memakainya untuk mengeringkan wajahnya. Abhi lalu mengatakan jika hari
ini Tanu memintanya untuk menikahinya. Bulbul yang sedang membawakan
handuk untuk Abhi mendengar ucapan Abhi. Handuk pun terlepas dari
pegangan Bulbul.
Abhi dan Pragya terkejut melihat Bulbul. Abhi
lalu berkata bahwa dirinya sedang bercanda. Abhi lalu mengambil handuk
yang terjatuh dan mengucapkan terima kasih pada Bulbul. Bulbul bergegas
pergi dan Abhi kembali berbicara dengan Pragya dan meminta Pragya untuk
berbicara pada Bulbul agar tidak mengatakannya pada keluarganya. Pragya
lalu keluar dari kamar mandi dan Abhi berbicara sendiri.
Pragya
menemui Bulbul dan berbicara dengannya. Dia meyakinkan Bulbul jika Abhi
tadi hanya bercanda tapi Bulbul yakin jika Abhi mengatakan kebenaran
tadi. Bulbul berkata bahwa Pragya hanya ingin melindungi Abhi. Pragya
pun memberi pengertian pada Bulbul.
Abhi dan Pragya dalam
perjalanan pulang, Abhi kembali teringat ucapan Tanu, sementara Pragya
teringat ucapan Bulbul. Pragya lalu melihat Abhi dan berpikirmbahwa
ucapan Abhi tadi bukan sekedar gurauan saja.
Mittali dan Raj
sedang berjalan2 setelah berbelanja. Tiba2 polisi datang menangkap Raj
karena menerima suap untuk pembatalan kontrak gedung pernikahan. Dan
ternyata itu mimpi Mittali saja. Raj terbangun dan bertanya. Setelah itu
Raj mengajaknya kembali tidur.
Abhi nampak melamun, Pragya
keluar dari ruang ganti dan menatap Abhi sambil berpikir. Pragya
mengatakan sesuatu tapi Abhi diam saja. Pragya pun berusaha menakut2i
Abhi dengan berkata ada kecoak tapi Abhi tetap tidak bereaksi. Abhi lalu
mengatakan jika Pragya tidak bisa diam maka dirinya akan memecahkan
kacamatanya. Pragya lalu melihat kecoak sungguhan dan Abhi lalu
menyingkirkannya dengan kakinya kemudian Abhi berbaring di sofa. Pragya
lalu mengambil gitar Abhi dan berbicara dengannya memintanya menyanyi.
Abhi setuju dan memainkan gitarnya. Pragya pun menatapnya. Usai Abhi
memainkan gitar, Pragya mengambil selimutnya dan pergi ke balkon.
Tanu
pergi ke rumah Abhi untuk meyakinkan Abhi agar menikahinya hari ini,
Tanu berpapasan dengan Indu. Indu berbicara dengannya. Tanu menjawabnya
dan melenggang pergi. Tanu berpapasan dengan Robin yang sedang membawa
air putih dan Indu melihatnya. Indu lalu memanggil Robin dan bertanya.
Tanu
mendatangi Aaliya dan berbicara padanya. Tiba2 Daadi masuk dan
berbicara pada Aaliya mengenai pesta kartu. Daadi juga mengundang Tanu
pada pesta tersebut. Setelah itu Daadi pergi. Tanu dan Aaliya kembali
mengobrol.
Pragya membawakan sarapan untuk Abhi. Abhi sendiri
sedang berbicara ditelepon dengan temannya memgenai pesta kartu yang
akan diadakannya. Pragya lalu membantu Abhi menyiapkan sarapannya dan
menyuapinya karena Abhi sibuk dengan teleponnya. Lalu Abhi baru
menyadari jika Pragya sedang menyuapinya. Abhi langsung mematikan
teleponnya dan mengomeli Pragya dan berkata bahwa hanya Tanu nyang boleh
menyuapinya. Daadi tiba2 masuk ke dalam kamar dan Abhi bersedia memakan
suapan dari Pragya. Daadi lalu bertanya apakah Abhi sudah membelikan
hadiah Diwali untuk Pragya. Abhi menjawab belum. Daadi lalu memberikan
kalung pada Abhi dan Daadi meminta Abhi memasangkan kalung tersebut pada
Pragya. Abhi mengalungkannya dan mengucapkan selamat Diwali.
Daaljeet
sedang membawa kotak2 hadiah dan menunggu bajaj. Sebuah bajaj
menyenggol kotak hadiahnya hingga berhamburan. Suresh melihatnya dan
berhenti lalu menolong Daaljeet. Mereka lalu mengobrol dan Suresh
bersedia mengantar Daaljeet ke rumah Abhi.
Abhi berbicara dengan
Aakash. Lalu Abhi hendak menghampiri Daadi tapi didahului oleh Pragya.
Daadi berbicara pada Pragya dan memberinya hadiah lagi sebuah kunci
loker, Daadi merasa Pragya layak memegang tanggung jawabnya sekarang.
Pammi melihatnya. Pragya merasa senang dan hendak berjalan pergi tapi
dia bertabrakan dengan Abhi. Abhi pun mengomel dan mengatakan jika
Pragya bukan pembawa keberuntungan untuknya.
Abhi berbicara
dengan teman2nya dan akan memulai permainan kartu. Aaliya dan Tanu
datang lalu mereka bermain kartu bersama. Pragya sendiri sedang sibuk
membuat hiasan. Daadi dan Indu juga Mittali mengomentari. Sedangkan
Abhi bermain kartu bersama temannya dan dia dikalahkan.
Suresh
datang bersama Daaljeet. Suresh berkata akan menunggu di luar tapi
Daaljeet mengajaknya masuk karena dirinya pasti akan kama berada di
pesta ini. Daadi menyambut mereka, lalu Suresh berkata akan menemui
Abhi. Pragya selesai berdoa dan melihat Suresh.
Abhi masih
bermain kartu dan terus saja kalah. Suresh datang dan Abhi mengajaknya
bermain tapi Suresh berkata bahwa dirinya tidak bisa bermain kartu,
Suresh berterima kasih karena Abhi telah menyelamatkan gedung pernikahan
Kumkum Bhagya. Setelah itu karena Abhi sibuk dengan permainannya,
Suresh pun beranjak pergi.
Abhi lanjut bermain dan kalah. Lalu
Tanu berkata akan pergi ke toilet. Abhi kembali bermain dan tanpa sadar
Abhi ditemani Pragya. Abhi lalu menang dan langsung memeluk Pragya.
Tanu muncul dan Abhi terkejut melihat Pragya dalam pelukannya. Teman
Abhi berkata bahwa kemenangan Abhi didapat karena ada Pragya
disebelahnya. Abhi tidak percaya dan kembali bermain di temani Pragya.
Abhi lagi2 menang dan Pragya tersenyum. Teman Abhi kembali berkata bahwa
Pragya adalah keberuntungannya. Abhi masih tidak percaya dan mengajak
bermain lagi. Dan Abhi melihat kartunya yang lagi2 membuatnya menang.
Abhi
membawa masuk ke dalam kamar uang hasil kemenangannya bermain kartu.
Lalu Abhi pergi ke ruang ganti dan dia terkejut melihat Pragya senang
berganti baju disana. Pragya pun menjerit dan Abhi langsung menutup
pintu sambil mengomel karena hidungnya sedikit terjepit dan juga Pragya
tidak mengunci ruangannya. Pragya keluar darimkamar ganti dan
menunjukkan kunci loker yang di dapatnya dari Daadi dan Abhi tercengang.
Sinopsis Lonceng Cinta ANTV Episode 34
Suresh
berbicara berdua dengan Pragya. Suresh kembali meminta maaf bahwa
dirinya pernah menolak menikah dengan Pragya. Aaliya menguping
pembicaraan mereka dan terkejut menyadari bahwa Pragya akan menikah
dengan Suresh sebelumnya.
Aaliya berjalan ke kamar sambil
berpikir mengenai Pragya dan Suresh. Dia teringat saat pernikahannya.
Aaliya lalu melihat Pragya menaiki tangga dan dia menghampirinya.
Abhi
mendatangi Daadi dan bertanya mengaa dia memberi Pragya kunci loker.
Daadi dan kedua sepupunya pun mulai memuji2 Pragya. Abhi lalu mendapat
telepon yang mengabarkan bahwa dia mendapat kontrak untuk acara akbar
dan setelah menutup telepon, Abhi mengabarkan berita gembira tersebut.
Daadi berkata bahwa semua itu karena keberuntungan Pragya. Abhi pun
jengkel mendengarnya.
Aaliya berbicara dengan Tanu mengenai
Daadi. Indu lalu memanggil semuanya untuk melakukan pooja. Pragya dan
semua keluarga pun melakukan pemujaan. Daadi meminta Tanu melakukan
Aarti pada semua orang tapi Indu menghentikannya dan berkata bahwa hanya
menantu saja yang bisa memberikan Aarti.
Tayang Sabtu , 08 Oktober 2016
By : ARIN
BACA SELANJUTNYA
LIKE FANPAGE INI UNTUK UPDATE POSTING TERBARU